- 1 ekor ayam (dipotong 8 bagian dan digoreng separuh masak)
- 1 ikat daun puding (diiris)
- 500 ml santan
- 3 sendok makan serundeng
- 6 batang serai (diblender)
- 5cm jahe (diblender)
- 10 cm lengkuas (diblender)
- 20 biji cabai rawit (diblender)
- 10 tangkai cabe kering (diblender)
- 10 siung bawang merah (diblender)
- 3 siung bawang putih (diblender)
- 1.5 cm kunyit (diblender)
- Garam dan gula secukupnya.
Cara Memasak Rendang Ayam Daun Puding
- Panaskan kuali, tumis bahan-bahan yang sudah diblender hingga harum dan berminyak.
- Masukkan santan, serundeng dan didihkan di atas api
- Bila santan agak kental, masukkan ayam, daun puding, garam dan gula secukupnya. Masak hingga kering.
- Angkat dan siap hidangkan.